Dos Partidos, Enrique!
BARCELONA – Rezim Luis Enrique terancam berakhir prematur tak seperti perjanjian di kontrak.Entrenador Barcelona itu diklaim sudah dijatuhi ultimatum oleh manajemen klub pada dua partai ke depan.
Dos partidos – dua laga berikutnya yang harus dimenangkan Enrique dengan memuaskan adalah duel Copa del Rey kontra Elche, Jumat (9/1/2015) dini hari WIB dan jornada ke-18 La Liga meladeni Atlético Madrid tiga hari kemudian.
Menurut laporan Mundo Deportivo, Rabu (7/1/2014), seandainya Enrique gagal, maka sang pelatih bakal menapaki jejak mantan direktur klub, Andoni Zubizarreta keluar dari Camp Nou.
Senin (5/1/2015) lalu waktu setempat, Zubizarreta dipecat setelah menjabat direktur olahraga selama empat tahun terakhir dan hingga kini, penggantinya belum ditunjuk Presiden Josep Bartomeu.
Enrique juga didesak untuk memperbaiki hubungannya dengan beberapa jugador Barca. Beberapa waktu lalu, Enrique dilaporkan terlibat perseteruan dengan Lionel Messi yang tak diturunkannya sebagai starter ketika kalah 0-1 dari Real Sociedad.
Selain La Pulga, beberapa nama seperti Neymar Júnior, Dani Alves dan Gerard Piqué juga diparkir Enrique di bench. Hanya Piqué yang akhirnya tak diturunkan Enrique sebagai pemain pengganti.